LOTUS303 – Helikopter Pemadam Kebakaran Jatuh di KorSel
Kebakaran hutan melanda Korea Selatan semakin meluas dan diperkirakan telah mencapai lebih dari 48.000 hektar. Dari laporan bulan lalu, tercatat 30 orang meninggal dalam insiden ini. Pemadaman kobaran api dilakukan melalui tindakan darat dan tindakan udara yang mengerahkan beberapa helikopter.
Dilansir kantor berita AFP, dilaporkan sebuah helikopter terjatuh saat berjuang memadamkan kobaran api di kawasan pegunungan di kota Daegu Korea Selatan, Minggu (6/4). Seorang pilot dalam helikopter tersebut dinyatakan meninggal. Saat ini, Departemen Pemadam Kebakaran Daegu tidak dapat dihubungi untuk dimintai komentar.
Insiden kebakaran hutan Korsel menandai kasus kematian kedua pilot helikopter yang dimobilisasi untuk misi pemadam kebakaran hutan dalam sebulan terakhir. Kebakaran hutan bulan Maret lalu di picu oleh angin kencang dan kondisi yang sangat kering dengan kondisi curah hujan di bawah rata – rata selama berbulan – bulan. Dengan kata lain, kondisi cuaca menyusul tahun terpanas di Korea Selatan yang tercatat pada tahun 2024.
Dalam peristiwa kebakaran tersebut tidak hanya menghangus perumahan warga dan habitat makhluk hidup hutan saja. Namun, beberapa situs dan tempat bersejarah termasuk kompleks kuil Gounsa di Uiseong yang di bangun pada abad ke7, ikut terdampak kehancuran.